Eksposelensa.com, Tangerang – Sungai ledug yang terletak di jl industri Keroncong tepatnya di tikungan/jembatan depan PT. Pasir Metal menelan korban jiwa, pasalnya sekitar pukul 22.15 wib, seorang pengendara motor yang melintasi jembatan tersebut terseret arus sungai yang lumayan deras. Kejadian di Sungai Ledug Jl Industri Keroncong Kec. Jatiuwung depan PT. Pasir Metal, Pada Kamis (31/1)
Kejadian ini di laporkan oleh Heru Satpam PT. Pasir Metal yang merupakan saksi kejadian tersebut kepada Karino (Ketua RT 04/04 Alam jaya) laporan kemudian di lanjutkan ke Fahrizal (Danru 3 UPT. Damkar periuk). pukul 23.35 satuan damkar tiba di lokasi dan memulai pencarian korban dengan menyisir sisi sungai dimana korban terseret arus.
Ciri-Ciri Korban pengendara motor menurut saksi jenis Kelamin laki-laki, kemungkinan warga yang ingin berangkat kerja ship malam, korban menggunakan jaket gajah tunggal dan menggunakan kendaraan motor honda beat.
Kronologi kejadian pada Kamis malam sekitar pukul 20.00 saat terjadi hujan deras, seorang warga yang akan melintas di jembatan tersebut dan di duga pengendara ingin bekerja ship malam. Oleh saksi (Heru) korban sudah di ingatkan jangan melintas karena arus sangat deras. Namun korban tidak mengindahkan peringatan saksi dan tetap berniat melintas.
“Saya sudah memperingati dia supaya cari jalan lain karena jembatan tersebut arus sungainya sangat deras, tapi korban sambil nyalain rokok dan tetap melintas pake tangan satu sambil merokok, kayanya ilang keseimbangan dan akhirnya jatuh keseret arus, Saya sempat lempar tali tambang tapi kurang panjang dan arus terlalu deras, akhirnya saya inisiatif lapor warga dan pak RT lalu melapor ke satuan damkar untuk meminta bantuan.” Tutur Heru.
Petugas damkar bersama warga melakukan upaya pencarian darat dari titik tenggelam sampai ± 1 km arah ke PT. Garuda Food/Okky jelly drink dan terkendala ada genangan setinggi pinggang orang dewasa. Kemudian petugas balik kanan dan akan di lanjutkan pencarian korban besok jam 07.00 WIB dengan titik kumpul di jl industri Keroncong depan indomaret Pergudangan Keroncong Kec. Jatiuwung.
Hery Wangsa dan M. Dyendra Tj dari Komunitas POC Banten dan juga aktif di PokdarKamtibmas Tangerang dalam keterangannya via telpon WhatsApp membenarkan kejadian tersebut, dan pagi ini kita beserta instansi yg lain juga warga setempat akan melanjutkan pencarian korban,” pungkas Hery.
Hingga pagi hari ini pencarian korban masih terus di upayakan, warga setempat dan instansi yg terlibat tempat saling berkoordinasi dalam melakukan pencarian korban, terpantau di lokasi kejadian juga melibatkan beberapa unsur yaitu:
– BPBD/UPT. Damkar Periuk 5 Orang
– Kepala UPT. Damkar Periuk
– Kapolsek Jatiuwung dan jajaran
– Bhabinkamtibmas
– Lurah Alam Jaya dan jajaran
– Ambulance Karang Taruna Kota Tangerang 5 Orang
– Ambulance Yayasan Fahri Ps Kemis 3 Orang
– Komunitas POC Banten Peduli Bencana.