BeritaLintas DaerahNewsTNI / POLRI

Polsek Kasokandel Laksanakan Patroli DDS dalam Program Beyond Trust Presisi untuk Ciptakan Suasana Kondusif di Masyarakat

20
×

Polsek Kasokandel Laksanakan Patroli DDS dalam Program Beyond Trust Presisi untuk Ciptakan Suasana Kondusif di Masyarakat

Sebarkan artikel ini

Eksposelensa.com – Majalengka, Dalam rangka mewujudkan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat yang aman serta kondusif, Polsek Kasokandel Polres Majalengka melaksanakan kegiatan Beyond Trust Presisi Program D bertajuk “Menciptakan Suasana Kondusif di Masyarakat (Cooling System)” di wilayah hukumnya, Senin (3/11/2025).

Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kapolsek Kasokandel Ipda A. Rusdianto, S.H. bersama personel Polsek, yakni Bripka Seno S. dan Brigpol E. Rosdiandi. Pelaksanaan dilakukan melalui patroli sambang DDS (Door to Door System) dan sapa warga di Balai Desa Gandasari, Kecamatan Kasokandel, Kabupaten Majalengka. Patroli ini bertujuan untuk memantau situasi harkamtibmas sekaligus memperkuat komunikasi dengan masyarakat setempat.

Kapolsek Kasokandel menyampaikan bahwa kegiatan patroli DDS dan sapa warga menjadi langkah efektif dalam membangun kepercayaan masyarakat terhadap Polri. Melalui interaksi langsung, petugas dapat menyerap informasi mengenai perkembangan situasi di lingkungan warga serta memberikan himbauan kamtibmas agar masyarakat waspada terhadap potensi kejahatan, khususnya C3 (Curat, Curas, dan Curanmor).

Selain memberikan himbauan pencegahan tindak kejahatan, personel juga menegaskan komitmen Polri dalam memberikan pelayanan, pengayoman, dan perlindungan kepada masyarakat. Upaya ini diharapkan mampu menciptakan rasa aman, nyaman, dan harmonis di tengah masyarakat serta memperkuat kehadiran Polri sebagai pelindung dan pengayom masyarakat.

( Adji Saka )