Eksposelensa.com – Majalengka – Polsek Kadipaten Polres Majalengka Polda Jabar melaksanakan monitoring debit air di Bendungan Kamun dan Saluran Induk Cilutung Kepala, tepatnya di Blok Omas, Desa Liangjulang, Kecamatan Kadipaten, Kabupaten Majalengka. Kegiatan ini dilakukan oleh Aipda Wahyudin dan Bripka Bib Abi Musyadat sebagai langkah antisipatif untuk mencegah kemungkinan luapan air ke pemukiman warga setelah curah hujan dengan intensitas tinggi mengguyur wilayah Kadipaten. Sabtu (8/3/2025).
Hasil pemantauan menunjukkan bahwa debit air di Bendungan Kamun mengalami peningkatan, namun masih dalam status aman. Sementara itu, aliran air di Saluran Induk Cilutung Kepala terpantau deras, tetapi tidak sampai meluap ke permukiman warga, khususnya di Blok Omas, Desa Liangjulang. Dengan kondisi ini, masyarakat diimbau untuk tetap waspada dan memperhatikan perkembangan cuaca, meskipun situasi masih terkendali.
Kapolres Majalengka AKBP Indra Novianto, S.I.K., M.H., M.Si., CPHR, melalui Kapolsek Kadipaten AKP Asep Ashari, S.H., CPHR, menegaskan bahwa pihaknya akan terus melakukan pemantauan secara berkala untuk memastikan kondisi tetap aman. “Kami akan terus mengawasi debit air dan berkoordinasi dengan pihak terkait guna mengantisipasi potensi banjir. Masyarakat juga kami imbau untuk segera melaporkan jika ada tanda-tanda peningkatan air yang mengkhawatirkan,” ujar Kapolsek.
Dengan adanya kegiatan monitoring ini, diharapkan warga yang tinggal di sekitar bantaran sungai dapat merasa lebih tenang dan tetap waspada. Polsek Kadipaten juga mengajak masyarakat untuk bersama-sama menjaga lingkungan dengan tidak membuang sampah ke sungai agar aliran air tetap lancar dan risiko banjir dapat diminimalisir.
#PolriHumanis #PolriPresisi #AyoJagaPersatuandanKesatuanBangsa #CintaKebhinekaan #spripimpoldajabar #Spripim.polri #Humaspoldajabar #sohib.polri
( Adji Saka )