BeritaLintas DaerahNewsTNI / POLRI

Menjelang Buka Puasa Polsek Caringin Lakukan Patroli dan Bagi Takjil

9
×

Menjelang Buka Puasa Polsek Caringin Lakukan Patroli dan Bagi Takjil

Sebarkan artikel ini

Eksposelensa.com – Garut– Dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan, Polsek Caringin Polres Garut mengadakan kegiatan bagi takjil untuk masyarakat sekitar, bertempat di Kawasan Obwis Rancabuaya, Desa Purbayani, Kecamatan Caringin. Rabu Sore (06/03/2025).

Kegiatan ini bertujuan untuk berbagi berkah kepada masyarakat yang tengah menjalankan ibadah puasa, sekaligus mempererat hubungan antara Polsek Caringin dengan masyarakat sekitar. Sejumlah paket takjil disiapkan dan dibagikan kepada warga, khususnya para pengendara dan masyarakat yang melintas di kawasan tersebut.

Kapolsek Caringin, bersama dengan personel Polsek, turut serta dalam kegiatan ini, memberikan takjil dengan penuh semangat dan antusias. Warga yang menerima takjil mengapresiasi kegiatan ini sebagai bentuk kepedulian Polri terhadap masyarakat, terutama dalam bulan Ramadhan yang penuh berkah.

Kegiatan bagi takjil ini juga menjadi wujud nyata dari program kepolisian untuk mendekatkan diri dengan masyarakat, serta mendukung suasana kondusif dan saling berbagi di bulan yang penuh ampunan ini.

( Adji Saka )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *