Eksposelensa.com – Garut – Dalam rangka menghadapi potensi bencana hidrometeorologi, Polres Garut melalui Polsek Leles bersama pemerintah kecamatan dan desa setempat menggelar kegiatan kerja bakti di sekitar sungai Cikawedukan, Kampung Tutugan, Desa Haruman. Rabu (05/03/2025).
Kegiatan yang dihadiri oleh Kapolsek Leles Kompol Dadang Sumitra, S.Sos., MH, Camat Kecamatan Leles, Kepala Desa Haruman, serta jajaran aparat kecamatan dan desa,
Kapolsek Leles mengatakan kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan guna mencegah terjadinya bencana, seperti banjir dan longsor, yang kerap dipicu oleh tumpukan sampah di sungai.
“Melalui kegiatan kerja bakti ini, kami berharap masyarakat semakin peduli terhadap lingkungan sekitar, terutama di area sekitar sungai. Kebersihan sungai sangat penting dalam mengurangi risiko bencana seperti banjir dan longsor, yang bisa terjadi akibat sampah yang menyumbat aliran sungai. Selain itu, kegiatan ini juga menjadi kesempatan untuk meningkatkan kesadaran warga akan pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan. Mari bersama-sama kita wujudkan Leles yang aman, bersih, dan siap menghadapi potensi bencana.” Ujar Kapolsek Leles,
Ia juga mengingatkan kesadaran di kalangan warga mengenai pentingnya menjaga kebersihan lingkungan sebagai langkah awal dalam mitigasi bencana. Diharapkan, melalui kerja bakti ini, masyarakat semakin peduli terhadap lingkungan sekitar mereka, terutama dalam menghadapi musim hujan yang berpotensi memicu bencana hidrometeorologi seperti banjir.
Diharapkan melalui kegiatan ini, diharapkan sinergi antara masyarakat dan aparat dapat terus terjaga dalam rangka pencegahan bencana serta menjaga ketertiban dan keamanan lingkungan.
( Adji Saka )