BeritaNewsTNI / POLRI

Kabid Humas Polda Jabar : Kasi Dokkes Polres Berikan Layanan Kesehatan Kepada Petugas PAM KPU dan Bawaslu

52
×

Kabid Humas Polda Jabar : Kasi Dokkes Polres Berikan Layanan Kesehatan Kepada Petugas PAM KPU dan Bawaslu

Sebarkan artikel ini

Eksposelensa.com | Memasuki masa tahapan Kampanye sudah dapat dipastikan para petugas termasuk petugas pengamanan Kantor KPU dan Bawaslu akan mengalami kelelahan, oleh karena itu, Kasi Dokkes Polres Subang Polda Jabar berikan layanan kesehatan kepada petugas PAM Kantor KPU dan Bawaslu Kabupaten Subang, Sabtu, 02 Desember 2023.

Atas arahan dan petunjuk Kapolres Subang Polda Jabar, AKBP Ariek Indra Sentanu, S.I.K, S.H, M.H., mengatakan Kegiatan pelayanan kesehatan tersebut dipimpin oleh Kasi Dokkes Polres Subang, Aipda Deny Sudrajat, S.Kep., bersama
Aipda Iman Santosa, AMK (Ba Sie Dokkes), dan Aipda Enjang Tatang S ( Ba Sie Dokkes ).

Dalam giat tersebut Kasi Dokkes Polres Subang Polda Jabar memberikan pelayanan kesehatan terhadap petugas pam, pegawai KPU dan BAWASLU serta petugas Posko OMB Polres Subang Polda Jabar.

Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol. Ibrahim Tompo S.I.K., M.Si mengatakan bantuan dan pelayanan yang diberikan merupakan wujud kepedulian Polri agar kegiatan pemilu dapat berjalan aman, lancar dan kondusif.

Selain itu Aipda Deny Sudrajat juga melaksanakan himbauan protokol kesehatan, melaksanakan konsultasi kesehatan, dan memberian obat- obatan dan Vitamin bagi para petugas jaga Kantor KPU dan Bawaslu Kabupaten Subang. (Zaenal)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *